of

Patroli Skala Besar Brimob Kaltara Di Malam Tahun Baru 2020

Published 01 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan - Guna memastikan situasi aman dan kondusif menjelang pergantian Tahun 2019 ke 2020, Satuan Brimob Polda Kaltara menggelar patroli skala besar di Kota Tarakan, Selasa (31/12/19).

Patroli skala besar dipimpin langsung Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK dan Wadansat Brimob Polda Kaltara AKBP Sutrisno Hady Santoso, SIK yang diikuti seluruh personil Satbrimob Polda Kaltara dengan menggunakan peralatan lengkap full gear serta kendaraan – kendaraan patrol milik Satrimob Polda Kaltara.

Dansat Brimob Polda Kaltara mengatakan tujuan dilaksanakannya patroli skala besar ini guna menunjukan kepada masyarakat bahwa Polri dalam hal ini adalah Satbrimob Polda Kaltara siap untuk melindungi, mengayomi, dan melayani serta mengawal perayaan malam pergantian Tahun.

“Patroli skala besar yang melibatkan seluruh personil Satbrimob Polda Kaltara ini dilaksanakan dengan sasaran tempat-tempat rawan serta tempat yang menjadi pusat keramaian di Kota Tarakan sembari menghimbau kepada masyarakat agar menyikapi malam tahun baru ini dengan baik, tidak melakukan tindakan yang meresahkan masyarakat seperti kebut-kebutan, hura-hura, mabuk-mabukan, dan main petasan,” kata Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Diharapkan dengan adanya patroli skala Besar yang dilaksanakan oleh Satbrimob Polda Kaltara dapat menekan potensi kerawanan yang terjadi pada malam tahun baru 2020, sehingga kondusifitas di wilayah Kota Tarakan tetap terjaga.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Universitas Terbuka Sosialisasikan Program pendidikan kepada Personel Satbrimob Polda Kaltara

30 July 2020

Tarakan – Universitas Terbuka melaksanakan Sosialisasi terkait program pendidikan kepada personel Brimob Polda Kaltara di Mako Satbrimob Tarakan. Kamis, (30/07/2020). Pendidikan merupakan hal penting dalam memberikan kelancaran untuk jenjang karir bagi anggota Polri. Pesonel Brimob yang rata-rata memiliki pendidikan umum SMA, kini bisa berkesempatan untuk terus melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya. Demi memberikan kemudahan dalam menempuh jenjang pendidikan, Universitas terbuka menggelar sosialisasi serta penawaran tentang program pendidikan dengan berbagai jurusan yang dapat diambil....

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Patroli Skala Besar TNI Polri Kota Tarakan Amankan Malam Tahun Baru

01 January 2021

Tarakan – Petugas gabungan menggelar patroli berskala besar pada malam pergantian tahun di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Kamis malam, 31 Desember 2020. Pelaksanaan Patroli yang melibatkan unsur TNI Polri dan pemerintahan ini diawali dengan apel yang dilaksanakan di Makodim Kota Tarakan. Satbrimob Polda Kaltara turut serta dengan melibatkan 2 regu yang dipimpin langsung oleh Danki 2 Pelopor Ipda Didi Mulyadi. Patroli berskala besar ini menyasar tempat-tempat berpotensi menjadi kerumunan massa seperti pusat perbelanjaan, toko ritel modern, rumah makan, cafe, dan tempat-tempat lainnya. Seperti ...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Paroli Skala Besar Brimob Kaltara Pastikan Keamanan Kota Tarakan

20 December 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara terus memantau situasi kamtibmas dengan menggelar patroli skala besar pasca pelaksanaan pemilu dalam Operasi Mantap Praja Kayan 2020 di Provinsi Kaltara. Sabtu Malam (19/12/2020). Personel Satbrimob Polda Kaltara terus mengingkatkan kewaspadaan dengan terus menggelar patroli skala besar di Kota Tarakan. Dengan mengerahkan seluruh personel Brimob patroli kali ini menggunakan kendaraan dinas R2, R4 dan R6 untuk mengunjungi beberapa titik rawan. Patroli ini ditujukan untuk menjaga keamanan dalam masa penghitungan suara dalam pemilukada Provinsi Kaltara. Bawaslu ...

Follow Us