of

Waspada Penularan, Personel Yon A Pelopor Semprotkan Disinfektan Di Mako Brimob

Published 03 August 2020 14:52 By Admin Kaltara

Tanjung Selor – Personel Batalyon A Pelopor semprotkan disinfektan di lingkungan Mako Brimob  Kabupaten Bulungan Kaltara. Senin, (03/08/2020).

Guna mengantisipasi penyebaran covid-19 di masa adaptasi kebiasaan baru, Personel Batalyon A Pelopor melaksanakan penyemprotan disinfektan di lingkungan Mako Batalyon A Pelopor Kabupaten Bulungan. Dengan menggunakan APD lengkap, personel semprotkan disinfekten di lingkungan Mako seperti Kanton, Perumahan Dinas, Barak Personel serta Kendaraan Dinas.

Selain dengan penyenyemprotan, upaya lainnya juga dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan. Polri sebagai salah satu garda terdepan penanggulangan covid-19 harus lebih waspada karena selalu berada dilapangan menghimbau masyarakat. Dengan dimulai dengan disiplin diri diharapkan personel dapat terbebas dari pandemi covid-19

Komandan Batalyon A Pelopor  AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K. mengatakan bahwa penyemprotan  rutin dilaksanakan untuk mensterilkan ingkungan asrama. “Penyemprotan seperti ini rutin dilaksanakan agar lingkungan kita steril dari virus”, ucapnya.

Danyon A Pelopor menambahkan bahwa selain dengan penyemprotan personel juga ditekankan untuk sellu menerapkan protokol kesehatan. “tentunya selain dengan penyemprotan ini, protokol kesehatan merupakan hal wajib terutama bagi personel yang selalu berada di lapangan”, tutupnya.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Pengangkatan Jabatan Wakil Ketua Bhayangkari dan Sertijab Pengurus Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara

15 January 2020

Tarakan - Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara Ny. Alya Heri Sulesmono memimpin acara pengangkatan jabatan Wakil Ketua Bhayangkari Cabang dan Serah Terima Jabatan (Sertijab) pengurus Bhayangkari cabang Satbrimobda Kaltara bertempat di Aula Makosat Brimob Polda Kaltara, Rabu (15/01/2020). Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara Ny. Alya Heri Sulesmono megatakan bahwa, pengangkatan jabatan Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara yang saat ini dijabat oleh Ny. Poppy Sutrisno Hady dapat membantu tugas Ketua untuk kemajuan Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara. Selanjutnya...

Detasemen Gegana Makosat

Dansat Brimob Polda Kaltara tinjau pelaksanan Pendisposalan Bom Militer

11 December 2019

Tarakan – Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK meninjau pelaksanaan Pendisposalan Bom Militer di Makosat Brimob Polda Kaltara, Selasa, 10 Desember 2019. Kegiatan peninjauan ini dilaksanakan usai doa bersama dan pemotongan tumpeng yang dilaksanakan di Posko Pendisposalan Bom Militer di Mako Satbrimob Polda Kaltara. Rangkaian Pendisposalan yang digelar mulai tanggal 4 Desember lalu, saat ini telah mulai pada tahap pelaksannaan dan direncanakan berakir pada tanggal 21 Desember nanti. Dansat Brimob didampingi Danyon A Pelopor, AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK, Par...

Bimbingan Teknis Fungsi Pelopor Guna Samakan Persepsi

01 December 2019

Bimbingan Teknis Fungsi Pelopor Guna Samakan Persepsi Tarakan – Tim Bimtek Fungsi Pelopor Korbrimob Polri dibawah pimpinan Kombes. Pol. Drs. Adeni Mohan Daeng Pabali, M.M., M.B.A. melaksanakan kunjungan ke Makosat Brimob Polda Kaltara guna melaksanakan bimbingan teknis fungsi Pelopor kepada personil Satbrimob Polda Kaltara, Rabu, 20 November 2019. Kegiatan ini dilaksnakan dengan tujuan untuk mensosialisasikan peraturan Dankor Brimob Polri tentang penanganan aksi huru-hara, anarkisme dan ancamanan Kelompok Kriminal Bersenjata serta Teroris guna menyamankan persepsi tindakan...

Follow Us