of

Unit Jibom Gegana Kaltara Pastikan Kunjungan Dr. M. Jusuf Kalla Di Tarakan Aman

Published 11 March 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan - Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara mengerahkan Unit Jibom untuk malaksanakan Sterilisasi guna mengamankan lokasi Kunjungan Dr. Muhammad Jusuf Kalla di Kota Tarakan Kalimantan Utara, Selasa 10 Maret 2020.

Adapun tempat yang dilaksanakan sterilisasi adalah sebagai berikut, yang pertama Bandara International Juwata Tarakan yang mana direncakan Bapak Jusuf Kalla akan melaksanakan transit menikmati sarapan Bersama bapak Gubernur Kaltara di VVIP Room Bandara Juwata Tarakan, kemudian melaksanakan Sterilisasi di Pelabuhan Perikanan untuk berkunjung ke Tanjung Selor dan yang terakhir melaksanakan Sterilisasi di Kantor PMI Kota Tarakan. Direncakan Bapak Jusuf Kalla setelah bertolak ke Tanjung Selor akan mengunjungi Kantor PMI Kota Tarakan guna melihat perkembangan PMI dan bersilaturahmi dengan para petugas kesehatan dan masyarakat setempat.

Selain dilakanakan sterilisasi, Brimob Kaltara juga menyiapkan pengamanan di sekitar kantor PMI guna memastikan keamanan dan kelancaran kunjungan Mantan Wakil Presiden Republik Indonesia.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulemono, SIK memastikan bahwa kunjungan Dr. Muhammad Jusuf Kalla di Kaltara Aman. “Kami akan kerahkan pengamanan, tim steriliasasi untuk mendukung kelancaran acara, kami juga akan berkoodinasi dengan satuan wilayah dan TNI untuk bekerja ama menyukseskan kunjungan Bapak Jusuf Kalla Di Provinsi Kaltara,” jelas Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulemono, SIK.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Dapur Umum TNI Polri Untuk Masyarakat Kota Tarakan Provinsi Kalimantan Utara

20 April 2020

Tarakan - Ditengah kondisi masyarakat yang terdampak wabah Virus Covid 19, TNI-POLRI Kota Tarakan terus berupaya membantu meringankan beban masyarakat. Salah satunya dengan membuka Dapur Umum untuk masyarakat yang terdampak covid 19. Dipimpin langsung Kapolres Akbp Fillol Praja Arthadira, dapur umum ini mulai dibuka Selasa 14 april 2020 yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman Kec. Tarakan Barat tepatnya di Kantor Satlantas Polres Tarakan kembali mengadakan penyiapan makanan untuk masyarakat yang terdampak Covid 19. Dalam pelaksanaanya, personel Brimob, TNI, dan Polres Tarakan bekerja sama m...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Seksi Provos Sosialisasikan Polisi sebagai penggerak Revolusi mental

04 March 2020

Tarakan – Seksi Provos Satbrimob Polda Kaltara menggelar sosialisasi tentang revolusi mental dan tertib di ruang publik kepada personel Satbrimob Polda Kaltara di Aula Mako Satbrimob polda Kaltara Kota Tarakan. Rabu, (04/03/2020). Demi mendukung program pemerintah terkait revolusi mental Polri memasukannya dalam salah satu programnya yaitu Quickwins Program 6 tentang Polisi sebagai penggerak revolusi mental dan pelopor tertib di ruang publik. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud nyata Polri dalam memperbaiki kinerjanya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Selain itu Sosial...

Makosat

Upacara Permbaretan Personil Bintara Remaja Sat Brimob Polda Kaltara Tahun 2024

20 September 2024

Tarakan - Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H. menutup pelatihan kemampuan Brimob dan tradisi pembaretan Bintara Remaja tahun 2024, di Mako Brimob Polda Kaltara, Jumat (20/9/24). Tradisi Pembaretan ini merupakan kegiatan puncak dari rangkaian kegiatan Latihan kemampuan brimob bagi Personil Bintara Remaja Sat Brimob Polda Kaltara. Kegiatan ini di ikuti oleh 90 (Sembilan puluh) Personil Bintara Remaja yang terdiri dari 3 (tiga) Personil Polwan dan 87 (delapan puluh tujuh) Personil Polki. Dalam amanatnya Dansat Brimob Polda Kaltara menyampaikan “pelaksanaan up...

Follow Us