of

Trofeo Mini Soccer Jajaran Satbrimob Polda Kaltara Dalam Rangka HUT Korps Brimob Polri Ke-79

Published 09 November 2024 07:00 By Admin Kaltara

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Korps Brimob Polri serta untuk memperkuat kekompakan dan soliditas antara personel , Satuan Brimob Polda Kaltara menggelar Turnamen Mini Soccer bertajuk “Trofeo Mini Soccer Jajaran Satbrimob Polda Kaltara Dalam Rangka HUT Korps Brimob Polri Ke-79”, bertempat di Lapangan Olympia Minisoccer Kota Tarakan. Sabtu, (9/11)

 

Pada pertandingan pertama ini Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H. selaku Dansat Brimob Polda Kaltara Memimpin langsung pertandinagan antara Tim Staf Makosat melawan Tim Batalyon A Pelopor, Pertandingan berjalan seru dan menarik karena melibatkan para Pejabat Utama Satbrimob Polda Kaltara, para Danki jajaran dan personel jajaran Satbrimob Polda Kaltara.

 

Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H., Selaku Dansat Brimob Polda Kaltara menyampaikan bahwa perlombaan ini bukan hanya untuk ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi antar anggota serta meningkatkan semangat kerja sama dan sportivitas.

 

"Kegiatan ini diharapkan mampu membangun rasa kebersamaan, soliditas, dan loyalitas di antara para personel, yang nantinya akan berdampak positif dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian, khususnya di Satuan Brimob Polda Kaltara," ujar Dansat Brimob.

Batalyon Pelopor

Sambangi Petugas Di Posko Pelayanan Nataru, Brimob Perkuat Sinergitas TNI-Polri

31 December 2019

Malinau - Personel Satuan Brimob Polda Kaltara meningkatkan patroli menjelang perayaan malam tahun baru 2020 di wilayah hukum Kabupaten Malinau. Hal ini dilakukan Brimob Kompi 4 dengan meningkatkan sinergitas dengan TNI Polri untuk mencegah kejahatan dan pelanggaran hukum terutama di daerah-daerah yang selama ini rawan . "Kami meningkatkan patroli agar masyarakat dapat merasakan manfaat dan berdampak positif untuk kelancaran kegiatan dan aktivitas sehari-hari," kata Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK, Selasa (31/12). Patroli yang dilakukan Brimob Kompi 4 ini juga untuk...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Pengangkatan Jabatan Wakil Ketua Bhayangkari dan Sertijab Pengurus Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara

15 January 2020

Tarakan - Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara Ny. Alya Heri Sulesmono memimpin acara pengangkatan jabatan Wakil Ketua Bhayangkari Cabang dan Serah Terima Jabatan (Sertijab) pengurus Bhayangkari cabang Satbrimobda Kaltara bertempat di Aula Makosat Brimob Polda Kaltara, Rabu (15/01/2020). Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara Ny. Alya Heri Sulesmono megatakan bahwa, pengangkatan jabatan Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara yang saat ini dijabat oleh Ny. Poppy Sutrisno Hady dapat membantu tugas Ketua untuk kemajuan Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara. Selanjutnya...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Brimob Ramah Anak Indonesia, Sediakan Fasilitas Belajar Dimasa Pandemi

18 September 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara menyediakan fasilitas belajar mengajar bagi anak-anak dalam masa pandemi di Mako Satbrimob Polda Kaltara Kota Tarakan. Jum’at (18/09). Pandemi covid-19 masih menjadi penghalang dalam melaksanakan kegiatan belajar di sekolah.  Kondisi ini juga masih belum bisa diketahui kapan berakhirnya, namun demikian pihak sekolah memberikan solusi dengan tetap menyelenggarakan kegiatan belajar secara online dengan memanfaatkan teknologi yang semakin canggih. Menyikapi hal tersebut Korps Brimob Polri menggagas program BRAIN (Brimob Ramah Anak Indonesia) yang kemudian dilaks...

Follow Us