of

Tingkatkan kemampuan Menembak, Satbrimob Polda Kaltara laksanakan Upacara Pembukaan Latihan

Published 17 March 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan - Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara, melaksanakan Upacara Pembukaan Latihan Peningkatan Kemampuan Menembak bagi Personilnya di Mako Satbrimob Polda Kaltara, Selasa (17/03/2020).

Bertempat di lapangan apel Mako Satbrimob Polda Kaltara, Kota Tarakan Kalimantan Utara, kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. Latihan peningkatan kemampuan ini sebagai bentuk profesiaonalisme Korps Brimob dalam membina kemampuan para personelnya. Kemampuan yang dilatihkan dalam kegiatan tersebut adalah Menembak, kemampuan ini merupakan salah satu dari sekian banyak kemampuan yang wajib dimiliki oleh personil Korps Brimob Polri. Kemampuan menembak adalah keterampilan yang wajib setiap anggota karena dalam pelaksanaan tugas Brimob yang menangani kejahatan intenitas tinggi seperti penanganan aksi terorisme, penanganan kelompok criminal berenjata, dan lain sebagainya sangatlah dibutuhkan ketrempilan menembak dalam diri setiap personil. Latihan ini dirasa sangat dibutuhkan dikarenakan maraknya tindak kriminalitas berintensitas tinggi berupa aksi teror dan kelompok jaringan teroris yang sampai saat ini masih aktif diwilayah Indonesia. Dengan terlaksananya latihan ini diharapkan para personel dapat menerapkannya dalam setiap pelaksanaan tugas yang akan dihadapi, serta menjadikan Brimob yang profesional dan siap menghadapi tantangan tugas yang semakin berat.

Pada kesempatan tersebut, Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. menekankan kepada para personel dan instruktur agar memberikan materi yang aplikatif dan kreatif supaya para peserta dapat menyerap ilmu sebanyak mungkin dan dapat terapkan dalam pelaksanaan tugas. "kepada para instruktur berikan materi secara aplikatif dan kreatif agar para peserta dapat menyerap ilmu sebanyak mungkin guna diterapkan dalam pelaksanaan tugas," ujar Dansat Brimob.

"Sesuai dengan harapan Dansat Brimob Polda Kaltara mari kita laksanakan latihan ini dengan sungguh-sungguh untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan menjadi bekal kita dalam melaksanakan tugas," tutup Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Batalyon Pelopor

Patroli Brimob Pastikan Keamanan Bank Indonesia Sebagai Salah Satu Objek Vital Di Kaltara

20 July 2020

Tarakan  - Patroli Motor Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan patroli memantau situasi dan memastikan keamanan pada masa pandemi di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kaltara. Senin  (20/07/2020). Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kaltara salah satu objek vital yang berada di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Banyaknya instansi Pemerintahan dan obyek vital di kota ini menjadi perhatian terutama dari segi keamanannya terutama dalam masa pandemi ini. Saat ini situasi kamtibmas di masyarakat tetap menjadi hal yang utama. Dengan berpatroli menggunakan kendaraan bermotor personel Br...

Batalyon Pelopor

Tingkatkan Sinergitas, Personel Brimob turut serta dalam TMMD di Kota Tarakan

23 September 2020

TARAKAN - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-109 sudah mulai dilaksanakan di wilayah Kota Tarakan. Mulainya kegiatan ini ditandai oleh pembukaan oleh Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., pada Selasa kemarin. Satgas TMMD mulai bergerak melaksanakan di beberapa titik di Kota Tarakan. Kamis,(24/09). Pada kegiatan TMMD ini personel yang terlibat  terdiri dari Instansi TNI yang berada di Kota Tarakan, Satbrimob Polda Kaltara dan dari FKPPI Kota Tarakan. Kegiatan yang dimulai pada pukul 07.30 wita ini digelar di Jalan Damai Bhakti Karang Harapan Tarakan Barat Kota Tarakan. Dengan m...

Detasemen Gegana

Den Gegana Kaltara Evakuasi Amunisi Aktif Peninggalan Perang Dunia

07 November 2020

TARAKAN – Satu unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara dikerahkan dalam evakuasi sejumlah amunisi aktiv yang ditemukan warga di Jalan pulau bangka Rt.14 Belakang RSUD Tarakan Kalimantan Utara. Sabtu, 07/11/2020 Informasi awal diterima dari layanan Kepolisian bahwa terdapat penemuan sejumlah amunisi yang dilaporkan warga setempat. Bapak Hadi menemukan benda yang mencurigakan, kemudian bergegas menghubungi layanan Kepolisian 110 yang diteruskan kepada Unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara untuk segera dilakukan evakuasi. Sejumlah amunisi aktif ini di perkirakan adalah ...

Follow Us