of

Sinergitas TNI Polri Himbau Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan Di Pelabuhan

Published 24 August 2020 15:48 By Admin Kaltara

Tarakan  – Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Kaltara  terus melaksanakan patroli himbauan yang kali ini bersama Personel TNI peringatkan masyarakat terkait protokol kesehatan di Pelabuhan. Senin, (24/8/2020).

TNI Polri tak henti hentinya mengatasi pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia. Tindakan persuasif melalui himbauan dan mensosialisasikan protokol kesehatan terus digencarkan untuk memotong mata rantai penyebaran covid-19.

Kali ini Patroli Brimob bersama Personel TNI memberikan himbauan serta mengawasi masyarakat yang berada di pelabuhan Tengkayu Kota Tarakan. Dalam kunjungan ini personel TNI Polri menghimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan seperti social distancing, mencuci tangan, menggunakan masker dan memberi contoh pelaksanaan protokol kesehatan yang baik dan benar.

Patroli Brimob yang dipimpin oleh Bripka Isnanto terus menggandeng instansi terkait untuk bersama sama mengingatkan maysarakat. Patmor yang bergerak secara mobile memberikan rasa aman sekaligus menghimbau masyarakat di tempat keramaian seperti fasilitas umum dan lainnya.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. mengatakan bahwa TNI Polri berperan penting dalam mendisiplinkan masyarakat demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19 . “TNI Polri berperan penting dalam menanggulangi pandemi Covid-19 harus terus mendisiplinkan masyarakat demi memotong mata rantai penyebaran covid-,” tegasnya.

Dansat Brimob menambahkan masyarakat diharapkan semakin sadar akan pentingnya protokol kesehatan. “Kami harapkan masyarakat juga semakin sadar akan pentingnya protokol kesehatan agar kita semua segera terbebas dari pandemi ini,” tambahnya

 

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara Ajak Masyarakat Tidak Panik Dan Tetap Waspada

18 March 2020

Tarakan – Guna mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas di wilayah Kota Tarakan, Tim Patroli Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan patroli dengan menyambangi warga masyarakat di wilayah Jalakan Kusuma Bangsa Tarakan Timur, Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Rabu (18/03/2020). Utamakan kedekatan dengan masyarakat, Brimob Kompi 2 tampak berbincang santai dengan masyarakat disebuah parkiran sembari mendengarkan situasi kamtibmas diwilayah tersebut. Tim Patroli Brimob Batalyon A Pelopor untuk memberikan himbauan bagi warga Masyarakat untuk membantu pihak berwajib menjaga Kamtibmas dan ...

Batalyon Pelopor

Potret Brimob Sahabat Anak, Patroli Brimob Kompi 3 Sapa Anak-anak

05 February 2020

Nunukan - Selalu memberikan imbauan-imbauan kamtibmas di manapun tempatnya termasuk di tempat-tempat keramaian, Petugas Patroli Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor, dipimpin oleh Brigpol Purwanto dan tim menghentikan patrolinya di Alun-alun Kabupaten Nunukan, Selasa, (04/02/2020). Brigpol Purwanto dan tim menyapa anak anak yang sedang melaksanakan kegiatan di alun-alun Kabupaten Nunukan tersebut dan mengajak berdialog sambil memberikan imbauan untuk berhati-hati dalam melakukan kegiatan di sekitar alun-alun mengingat ramainya lalu lintas disekitar alun-alun. Selain itu Brigpol Purwanto d...

Brimob Kaltara Amankan Turnamen Futsal Antar Pelajar

01 December 2019

Tarakan – Empat Personel Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor dibawah pimpinan Brigpol Widodo mengamankan pertandingan Turnament Futsal antara Pelajar 2019 di GOR Bukit Mas, Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Kamis (28/11/2019). Dansat Brimob Polda Kaltara menyampaikan untuk mengamankan kegiatan tersebut kita libatkan empat personel pengamanan. Pengamanan dilakukan untuk mencegah gangguan keamanan seperti perkelahian antar pemain maupun suporter. Dengan pengamanan yang dilakukan sampai dengan kegiatan selesai situasi aman dan kondusif. Ketua panitia penyelenggara mengucapkan terima kasih kepada pers...

Follow Us