of

Senam Pagi Ala Polisi di Nunukan Tangkal Corona Covid-19

Published 01 April 2020 10:50 By Admin Kaltara


Tarakan - Antisipasi terus dilakukan oleh pemerintah daerah dan instansi terkait untuk memutus rantai penyebaran covid 19 atau Virus Corona di Kabupaten Nunukan.

Seperti yang dilakukan Polres Nunukan dan Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor yang terus  menerapkan hidup sehat salah satu caranya yaitu dengan menggelar senam pagi bersama, yang wajib di ikuti oleh seluruh personil Polres dan Brimob.

Ratusan anggota Polres Nunukan mengikuti senam pagi setiap hari, agar meningkatkan kesehatan tubuh dan mencegah penularan Corona atau Covid-19. Senam pagi ini dilaksanakan sesuai arahan Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK, M.H. Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh anggota kepolisian di Polres Nunukan dengan mengikut sertakan Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor.

Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK melalui PS. Danki 3 Batalyon A Pelopor  Ipda Edison, mengatakan, senam pagi ini biasanya dilakukan setiap hari Jumat pagi. Namun kali ini, akan digelar setiap harinya di pagi hari. "Senam ini merupakan salah satu langkah atau upaya pencegahan penyakit, virus, termasuk yang saat ini mewabah yakni virus Corona," ujarnya, Rabu (01/04/2020).

Menurutnya, senam pagi ini tidak hanya bisa diikuti oleh personel polisi saja. Namun warga di sekitar Polres Nunukan hingga pengunjung, bisa ikut serta untuk menjaga kesehatan. Senam pagi ini akan digelar setiap pagi selama 20 menit. Upaya pencegahan wabah Covid-19 memang harus dilakukan secara menyeluruh dan maksimal. Salah satunya dengan senam sehat ini.

Batalyon Pelopor

Bhati Sosial Dapur Lapangan TNI-Polri masih berjalan usai lebaran.

28 May 2020

Tarakan -  Satbrimob Polda Kaltara bersama Satuan Kewilayahan terus menggelar dapur lapangan untuk masyarakat Kota Tarakan Kalimantan Utara. Rabu, (27/05/2020). Telah selesainya peringatan hari raya idul fitri tahun ini namun  dampak penyebaran Covid-19 masih terus dirasakan Masyarakat Indonesia tak terkecuali Di Kota Tarakan. Diterapkannya PSBB maupun kebijakan lainya memicu berkurangnya penghasilan beberapa masyarakat yang mengandalkan penghasilan harian. Menyikapi hal tersebut TNI Polri Kota Tarakan masih terus melaksanakan bhakti sosial dengan menggelar dapur lapangan dan membagika...

Makosat

Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Yohanes Jalung Siram, S.I.K pimpin Jajaran Perwira dan Personil Sat Brimob Polda Kaltara Latihan menembak

27 May 2024

Tarakan – Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Yohanes Jalung Siram, S.I.K pimpin Jajaran Perwira dan Personil Sat Brimob Polda Kaltara Latihan menembak. Senin (27/05/2024)   Dalam rangka memelihara serta meningkatkan kemampuan perorangan para personilnya, Satbrimob Polda Kaltara terus melaksanakan kegiatan latihan. Kali ini Satbrimob Polda Kaltara menggelar Latihan menembak malam dan di pimpin langsung oleh Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Yohanes Jalung Siram, S.I.K.   Latihan kali ini tidak hanya diikuti oleh Personil Satbrimob Kaltara saja melainkan di ikuti juga oleh selu...

Batalyon Pelopor

Patroli Pelabuhan , Brimob Sampaikan Himbauan Kepada Masyarakat Di Akir Pekan

16 August 2020

Bulungan  - Kompi 1 Batalyon A  Pelopor Satuan Brimob Polda Kaltara melaksanakan patroli memberikan himbauan mengantisipasi penyebaran Covid-19  di pelabuhan pelabuhan kecil  Kabupaten Bulungan Kalimantan Utara. Minggu (16/08/2020). Dibawah pimpinan Aipda Henru Jikson, Patroli Brimob kunjungi pelabuhan-pelabuhan kecil di Kabupaten Bulungan guna memantau situasi dan kondusifitas di area tersebut. Selain itu pemberian himbauan  terkait penerapan adaptasi kebiasaan baru juga disampaikan kepada masyarakat yang berada di lokasi. Patroli Kompi 1 juga berkoordinasi dengan pihak keamanan lokasi menga...

Follow Us