of

Senam Pagi Ala Polisi di Nunukan Tangkal Corona Covid-19

Published 01 April 2020 10:50 By Admin Kaltara


Tarakan - Antisipasi terus dilakukan oleh pemerintah daerah dan instansi terkait untuk memutus rantai penyebaran covid 19 atau Virus Corona di Kabupaten Nunukan.

Seperti yang dilakukan Polres Nunukan dan Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor yang terus  menerapkan hidup sehat salah satu caranya yaitu dengan menggelar senam pagi bersama, yang wajib di ikuti oleh seluruh personil Polres dan Brimob.

Ratusan anggota Polres Nunukan mengikuti senam pagi setiap hari, agar meningkatkan kesehatan tubuh dan mencegah penularan Corona atau Covid-19. Senam pagi ini dilaksanakan sesuai arahan Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK, M.H. Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh anggota kepolisian di Polres Nunukan dengan mengikut sertakan Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor.

Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK melalui PS. Danki 3 Batalyon A Pelopor  Ipda Edison, mengatakan, senam pagi ini biasanya dilakukan setiap hari Jumat pagi. Namun kali ini, akan digelar setiap harinya di pagi hari. "Senam ini merupakan salah satu langkah atau upaya pencegahan penyakit, virus, termasuk yang saat ini mewabah yakni virus Corona," ujarnya, Rabu (01/04/2020).

Menurutnya, senam pagi ini tidak hanya bisa diikuti oleh personel polisi saja. Namun warga di sekitar Polres Nunukan hingga pengunjung, bisa ikut serta untuk menjaga kesehatan. Senam pagi ini akan digelar setiap pagi selama 20 menit. Upaya pencegahan wabah Covid-19 memang harus dilakukan secara menyeluruh dan maksimal. Salah satunya dengan senam sehat ini.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Ciptakan Rasa Aman, Brimob Kaltara laksanakan Apel Siaga di Malam Hari

09 March 2020

Tarakan – Jajaran Satbrimob Polda Kaltara menggelar Apel Malam Siaga secara serentak di wilayah Provinsi Kalimantan Utara.  Minggu, 8 Maret 2020. Apel malam guna kesiapsiagaan personil mengantisipasi situasi kamtibmas khususnya di Provinsi Kaltara secara serentak dilaksanakan di Makosat Brimob Polda Kaltara dipimpin oleh Wadansat Brimob Polda Kaltara AKBP Sutrisno Hady Santoso, SIK. Jajaran Satbrimob Polda Kaltara yang terdiri dari Kompi-kompi diluar Tarakan seperti di Kabupaten Bulungan, Nunukan, dan Malinau juga turut serta melaksanakan apel siaga dipimpin oleh para Danki masing-masing...

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara kembali kawal Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Dan Penetapan Hasil Pemilu

18 December 2020

Bulungan – Kompi 1 Batalyon A Pelopor bersama satuan kewilayahan kembali mengawal jalannya rangkaian pemilukada di Kabupaten Bulungan  Provinsi Kaltara. Jum’at (18/12/2020). Pemilukada yang masih berjalan terus dikawal petugas Kepolisian wilayah dan Satuan Brimob. Kali ini kegiatan paparan hasil rekapitulasi dan penetapan penghitungan suara KPU Tingkat kabupaten/Kota digelar di Hotel Pangeran Khar Tanjung Selor. Kegiatan yang diikuti oleh panitia, Saksi dan Pihak terkait lainnya, mendapatkan pengamanan yang ketat oleh petugas Kepolisian. Peran petugas sangat penting demi mendukung kelancaran s...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Kesiapsiagaan Personel Brimob Dalam Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilukada 2020

08 December 2020

Tarakan – Personel Satbrimob Polda Kaltara laksanakan apel gelar pasukan pengamanan pemilukada tahun 2020 di Mako Satbrimob Polda Kaltara Kota Tarakan. Selasa (08/12/2020). Pemilukada kali ini sudah memasuki tahapan masa tenang pemilihan, menindak lanjuti hal tersebut Satbrimob Polda Kaltara laksanakan pengecekan kesiapan personel maupun peralatan dan kendaraan. Kegiatan yang digelar pada pukul 07.00 Wita ini dipimpin langsung oleh Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.  serta diikuti seluruh Personel Brimob dengan menggunakan perlengkapan dan persenjataan yang akan digun...

Follow Us