of

Sembari Berikan Himbauan, Brimob Kompi 3 Bagikan Masker Hasil Karya Bhayangkari Kompi 3

Published 11 April 2020 06:00 By Admin Kaltara

Nunukan – Guna memutus rantai penyebaran covid-19 di wilayah Kabupaten Nunukan, Tim Patroli Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara terus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mengurangi aktivitas diluar rumah, Sabtu, (11/04/2020).

Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Aipda Johar Prayogi ini melaksanakan patrol himbauan ke wilayah Pelabuhan Penyeberangan Nunukan Sebatik Kecamatan Sedadap Nunukan Selatan. Sembari memberikan himbauan ke Masayarakat yang sedang melakukan aktivitas diluar rumah untuk selalu menjaga kebersihan, memakai masker, dan menerapkan social /phisycal Distancing, Personil Brimob memberikan masker kain gratis hasil karya Bhayangkari Kompi 3 kepada masyarakat.

Masker kain hasil karya ibu-ibu Bhayangkari Brimob Kompi 3 ini dibagikan kepada personil Brimob sebagai perlindungan saat bertugas dan masyarakat sebagai salah satu upaya pencegahan memutus penyebaran Virus Corona di Kabupaten Nunukan.


Sementara itu Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK. mengatakan bahwa masyarakat diharapkan dapat mematuhi himbauan pemerintah terkait situasi penyebaran corona yang sudah menghawatirkan, ”diharapkan kepada masyarakat agar mematuhi himbauan pemerintah terkait penyebaran virus corona dan mengurangi kegiatan yang tidak perlu di luar rumah, jika harus keluar rumah kami sarankan untuk menggunakan masker, semoga masker yang kami berikan dapat bermanfaat,” jelas AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Satbrimob Polda Kaltara kembali salurkan bantuan paket sembako di penghujung ramadan.

22 May 2020

Tarakan – Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara bersama Bhayangkari kembali melaksanakan pembagian paket sembako kepada masyarakat yang terkena dampak pandemi Covid 19 di Kota Tarakan. Jum’at (22/05/2020). Tidak terasa ramadan tahun ini akan segera berakhir, namun pandemi covid-19 di Indonesia masih belum juga menunjukkan tanda tanda surut. Efek yang ditimbulkannya juga masih dirasakan oleh masyarakat  baik dari segi ekonomi maupun berbagai dampak negatif laiinya yang semakin memperburuk situasi. Sebagai salah satu upaya pencegahan, himbauan untuk dirumah saja mengharuskan sebagian masyarakat ...

Makosat

Peringati Hari Pahlawan, Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H. Selaku Dansat Brimob Polda Kaltara Menghadiri Upacara Ziarah dan Tabur Bunga

10 November 2024

Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H. Selaku Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara, Menghadiri upacara ziarah dan tabur bunga dalam rangka Peringatan Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dwikora Tarakan, Minggu (10/11).Dalam suasana yang penuh khidmat, upacara ini dimulai dengan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga dan tabur bunga di makam pahlawan. Upacara ini merupakan bagian dari tradisi penting yang dilakukan setiap tahunnya dalam rangka mengenang jasa-jasa para pahlawan bangsa serta memperkokoh rasa cinta tanah air dan semang...

Makosat

Peringatan HUT Korps Brimob Polri Ke-76 di Mako Sat brimob Polda Kaltara

14 November 2021

Tarakan –Peringatan HUT ke-76 Korps Brimob Polri digelar secara Virtual dan Sederhana di Makosat Brimob Polda Kaltara di Kota Tarakan, Minggu (14/11/2021). Pelaksanaan Syukuran dan Upacara Virtual dalam HUT Brimob kali ini  dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Kaltara antara lain Kapolda Kaltara Irjen Pol Bambang Kristiyono, Kepala BNN Provinsi Kaltara, Wakapolda Kaltara, Irwasda Polda Kaltara. Kegiatan yang dilaksanakan di Makosat Brimob Polda Kaltara kota Tarakan ini berlangsung dengan Khidmad meskipun tak semeriah seperti tahun-tahun sebelumnya. Kondisi pandemi mengharuskan pelaksanaan kegiata...

Follow Us