of

Patroli Gabungan Brimob Dan Satuan Kewilayahan Himbau Masyarakat Tarakan

Published 24 March 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Patroli Gabungan Satuan Brimob Polda Kaltara bersama Satuan kewilayahan himbau Masyarakat Kota Tarakan untuk tetap dirumah hindari keramaian. Selasa (24/03/2020).

Penyebaran Covid-19 yang semakin menghawatirkan di Indonesia membuat pemerintah menerapkan siaga virus tersebu. Sejumlah aturan mulai diterapkan mulai dari social distancing, menetapkan libur bagi para pelajar dan himbauan untuk tetap tinggal dirumah serta masih banyak lagi yang lainya. Menindak lanjuti himbauan pemerintah, Satbrimob Polda Kaltara bersama satuan kewilayahan melaksanakan Patroli Gabungan guna menghimbau masyarakat untuk tetap tinggal dirumah dan menghindari aktivitas diluar. Kegiatan ini dilaksakan karena masih banyaknya masyarakat yang membandel dengan tetap beraktivitas diluar rumah. Kebanyakan masyarakat tersebut terdiri dari remaja yang masih nongkrong dicafe maupun tempat keramaian lainnya.

Patroli gabungan ini dipimpin Wakapolsek Tarakan Barat Ipda Jumadi. Dari Satbrimob Polda Kaltara mengerahkan 1 Regu yang dipimpin oleh Ipda Yahwan serta ada pula perwakilan dari Kodim 0907/Trk . Patroli ini selain dilaksanakan dengan himbauan langsung, Satbrimob juga mengerahkan satu unit mobil public address untuk membantu kegiatan tersebut. Rute patroli ini menyisir setiap titik-titik keramaian yang berada di Kota Tarakan.

Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok P. Nababan, SH. Menerangkan Patroli gabungan ini merupakan wujud koordinasi Satuan Brimob dengan Satuan Kewilayahan guna memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mengurangi aktivitas diluar. “Kami bersama Polres Tarakan berkoordinasi melaksanakan patroli gabungan guna menghimbau masyarakat untuk tetap dirumah menyikapi kondisi saat ini yang masih darurat Covid-19” tegasnya.

Ditemui di Mako Satbrimob Polda Kaltara Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol. Heri Sulesmono, SIK. mengharapkan masyarakat agar menahan diri dan mengikuti himbauan pemerintah untu menghindari penyebaran Covid-19 yang semakin meluas. “Saya mengharapkan masyarakat sabar dan menahan diri, selalu mengikuti himbauan pemerintah untuk tetap dirumah masing-masing sampai pandemi Covid-19 berakhir” ucap dansat Brimob.

Semoga dengan berbagai upaya yang dilakukan oleh pemerintah dan Kepolisian dapat memberikan kesadaran kepada masyarakat akan bahaya virus tersebut, serta membantu Indonesia cepat pulih dari pandemi virus Covid-19. 

Makosat

Persiapkan Kunjungan Panglima TNI dan Kapolri, Kodim 0907/Trk Gelar rapat koordinasi

28 January 2020

Tarakan – Kunjungan Panglima TNI dan Kapolri dalam waktu dekat ini di Kota Tarakan Kalimantan Utara dipersiapkan secara matang, Kodim 0907/Trk menggelar rapat koordinasi mempersiapkan giat tersebut. Selasa (28/01/2020). Kota Tarakan merupakan salah satu Kota di Kalimantan Utara yang menjadi pusat kegiatan masyarakat. Kunjungan Kerja Pimpinan tertinggi TNI dan Polri rencananya akan diselenggarakan di Kota ini saja, dan dilaksanakan di Hanggar Lanud Anang Busra Tarakan. Oleh sebab itu Kesiapan Satuan Kewilayahan mulai dari TNI dan Polri yang berada di Kota Tarakan harus dimatangkan. Satuan Brim...

Batalyon Pelopor

Tim Patmor Kompi 4 himbau remaja untuk tertib di jalan raya.

04 March 2020

Tarakan - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman, nayaman dan kondusif, Tim patmor Kompi 4 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli Malam menyambangi warga di malam hari dan memerikan himbauan terkait Kamtibmas di wilayah hukum Kota Tarakan, Selasa (03/03/2020). Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Aipda Aris Susanto melaksanakan patroli ke wilayah sekitaran pemukiman warga yang berada di desa Tanjung Lapang kec. Malinau Barat Kalimantan Utara. Dalam patrolinya Tim Patmor menemui sekumpulan remaja yang sedang nongkrong dipinggiran, terlihat kerumunan remaja tersebut m...

Makosat

Satuan Brimob Polda Kaltara distribusikan Air Bersih kepada Masyarakat Kota Tarakan

23 August 2022

Satuan Brimob Polda Kaltara distribusikan Air Bersih kepada Masyarakat Kota Tarakan Tarakan – Krisis air bersih melanda Sebagian Kota Tarakan Prov. Kalimantan Utara beberapa hari ini. Hal ini di sebabkan oleh kondisi embung binalatung yang mengering sejak seminggu terakhir sehingga tidak dapat di gunakan untuk menyuplai kebutuhan air bersih ke masyarakat.   Untuk menyikapi situasi ini Satuan Brimob Polda Kaltara laksanakan distribusi air bersih kepada masyarakat di Kelurahan Kampung Empat Kota Tarakan menggunakan Unit AWC (Armored Water Canon) milik Satuan Brimob Polda Kaltara Selasa (23/08/20...

Follow Us