of

Patroli Covid-19 Den Gegana Tegur Masyarakat yang Tidak Menggunakan Masker

Published 05 July 2020 11:53 By Admin Kaltara


Tarakan  – Detasemen Geganan berpatroli memantau kegiatan masyarakat pada minggu pagi di wilayah Kota Tarakan. Minggu (5/7/2020).

Patroli Brimob Terus mengintensifkan patrolinya dalam masa new Normal di Koata Tarakan. Demi memberikan pemahaman terkait bahaya covid-19, petugas juga memberikan himbauan untuk terus mematuhi protokol kesehatan. Protokol kesehatan seperti menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak merupakan hal wajib dilaksanakan oleh masyarakat di tempat keramaian.. Dengan demikian kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang berlaku harus benar benar diterapkan guna menghindari paparan Covid-19.

Meskipun sudah sering kali dilaksanaan dan disosialisasikan terkait dengan protokol kesehatan tetapi masih terdapat pula masyarakat yang ditemukan tidak mematuhi aturan tersebut, Kali ini Personel menegur beberapa remaja yang ditemui tidak menggunakan masker di tempat umum. Protokol kesehatan dalam penerapan New Normal seharusnya sudah menjadi kesadaran masyarakat untuk menjaga diri masing-masing dalam menghindari paparan Covid-19. Semoga dengan dilaksanakan patroli oleh Aparat dapat menigkatkan kedisiplinan masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan.

Ditemui di Makosat Brimob Tarakan Kasubden Gegana Ipda Anggit Ilham P. S.Trk. Menjelaskan dengan pentingnya Kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan  di masa New Normal, selain untuk melindungi dirinya sendiri tapi juga orang lain . “Dalam masa penerapan new normal seperti ini di butuhkan kedisiplinan masyarakat terkait pentingnya pelaksanaan protokol kesehatan, selain untuk melindungi diri sendiri tetapi juga untuk orang disekitar kita.” Tegasnya.

Makosat

AKBP Sutrisno Hady Berikan Arahan Kepada Personil Brimob Polda Kaltara

10 February 2020

Tarakan – Wakil Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara AKBP Sutrisno Hady Santoso, S.I.K, menyampaikan arahan kepada anggota Satbrimob Polda Kaltara saat Jam Pimpinan yang dihadiri oleh para perwira Satbrimob Polda Kaltara, Wadansubden Gegana, Danki 2 Yon A Pelopor  serta para personel Satbrimob Polda Kaltara yang dilaksanakan seusai apel pagi di pendopo Satbrimob Polda Kaltara, Senin ( 10/02/2020). Dalam arahannya, Wadansat AKBP Sutrisno Hady Santoso, S.I.K, menyampaikan bahwa Satbrimob Polda Kaltara berkomitmen untuk mewujudkan SDM unggul dengan professional dibidang masing-masing. Wadansat B...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Brimob Kaltara siagakan 1 SSK antisipasi aksi damai “Embus Law”

03 March 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara siagakan 1 SSK (satuan setingkat kompi) guna mengantisipasi aksi damai “Embus Law” yang dilaksanakan di depan Kantor DPRD Kota Tarakan. Selasa, 03/03/2020. Permohonan surat bantuan personel yang dikirim oleh Kapolres Tarakan ditindak lanjuti oleh Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara dengan mensiagakan personelnya sebanya 1 SSK (satuan setingkat kompi). Dengan mempersiapkan peralatan dan perlengkapan PHH Satbrimob Polda Kaltara menggeser personelnya untuk bersiaga di Polres Tarakan. Pasukan PHH Satbrimob Polda Kaltara ini dipimpin Langsung oleh Danki 2 Batalyon A...

Batalyon Pelopor

Sterilisasi Gereja-Gereja jelang ibadah malam Natal Di Kabupaten Malinau

25 December 2019

Sterilisasi Gereja-Gereja jelang ibadah malam Natal Di Kabupaten Malinau Malinau - Personel Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor melakukan penyisiran dalam rangka giat sterilisasi disejumlah Geraja yang berapa di Kabupaten Malinau, Selasa (24/12). Sterilisasi sejumlah gereja di Kabupaten Malinau dilakukan untuk menjamin rasa aman umat Kristiani dalam menjalankan ibadah menyambut Natal. Adapun Gereja-gereja yang dilaksanakan sterilisasi antara lain Gereja GKII di Jalan Tanjung Belimbing, Malinau Kota, dan Tanjung Lapang, Gereja Khatolik ST. Stepanus, dan Gereja Bethany Indonesia. Sterilisasi dilak...

Follow Us