of

Laksanakan Senam AW S3, Brimob Kaltara Jaga Kebugaran Fisik Guna Tangkal Corona

Published 26 March 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Satuan Brimob Polda Kaltara mewajibkan seluruh personelnya melaksanakan senam AW S3 (Andrie Wongso-Sehat, Semangat, Senang), setelah melaksanakan apel pagi, Kamis, 26/03/2020.

Senam ini menjaga kebugaran tubuh hingga terhindar dari penyakit, terutama wabah Corona yang sangat mencemaskan. Senam yang melibatkan seluruh jajaran, selain di Kota Tarakan juga dilaksanakan di luar wilayah seperti di Kabupaten Nunukan, Bulungan dan Malinau.

Senam dilakukan dengan penuh semangat di Lapangan apel Makosat Brimob Polda Kaltara dipimpin oleh PS. Kasi Kesjas Satbrimob Polda Kaltara, Aiptu Ahmad Faisal Lubis.

PS. Kasi kesjas Satbrimob Polda Kaltara mengatakan, meskipun senam ini begitu sederhana, namun sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh terutama persendian lutut maupun urat. "Kami berikan kesempatan kepada personel Brimob untuk merasakan manfaat senam yang luar biasa ini, sembari berjemur di bawah sinar matahari untuk mendapatkan asupan vitamin D," kata Kasi kesjas Satbrimob Polda Kaltara Aiptu Ahmad Faisal Lubis.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengatakan bahwa Seluruh personel Satbrimob Polda Kaltara tampak sangat antusias dan semangat mengikutinya. Kecuali gerakannya yang sederhana, menyenangkan dan menyehatkan senam ini juga dapat meningkatkan imunitas sehingga dapat mencegah virus corona. "Senam AW S3 ini, disamping mudah ditirukan juga mampu menyembuhkan beberapa penyakit, tentunya dilakukan dengan sungguh-sungguh, dan juga dapat meningkatkan imunitas sehingga dapat mencegah virus corona’’ Kata Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Batalyon Pelopor

Brimob Kompi 3 ikuti Kegiatan Donor darah dalam rangka Hari Bhayangkara ke 74 di Mapolres Nunukan

17 June 2020

Nunukan – Personil Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara mengikuti kegiatan Donor Darah yang digelar oleh Jajaran Polres Nunukan, Rabu (17/06/2020). Sekira pukul 09.00 Wita bertempat Aula Sebatik Polres Nunukan, Panitia penyelengara Donor Darah dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74 Polres Nunukan bekerja sama dengan PMI Kabupaten Nunukan menggelar kegiatan sosial donor darah yang dilaksanakan oleh seluruh Polres Jajaran Polda Kalimantan Utara. Kegiatan ini dihadiri oleh personil Brimob Kompi 3 dan Satuan TNI di wilayah Kabupaten Nunukan. Donor darah merupakan kegiatan rutin ...

Batalyon Pelopor

Patmor Brimob Kompi 2 Menyisir tempat keramaian di Kota Tarakan

18 May 2020

Tarakan - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Bulan Ramadhan, Tim patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli di wilayah hukum Kota Tarakan. Minggu (17/05/2020). Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Bripka Suparjana melaksanakan patroli ke wilayah Karang Rejo, Karang Harapan, Karang anyar dan sekitarnya. Dalam Patrolinya menghampiri beberapa masyarakat yang masih berkumpul  berada di luar rumah melaksanakan kegiatan.  Terkait Hal itu tim patmor memberikan himbauan pemerintah untuk menerapkan social distancing maupun psycal distancing dan...

Batalyon Pelopor

Brimob menjaga Perbatasan Malinau-KTT di akir pekan.

30 May 2020

Tana Tidung – Personil Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor bersama Satuan Kewilayahan menjaga ketat dijalur perbatasan antara Kabupaten Malinau dan Kabupaten Tana Tidung, Jum’at (29/05/2020). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan masyarakat yang hendak bepergian keluar masuk Kabupaten Malinau dalam keadaan sehat dan tanpa adanya Gejala Covid 19, sehingga dapat meminimalisir penyebaran covid 19 di Provinsi Kalimantan Utara. Selain itu, kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari penerapan PSBB di beberapa wilayah di Kaltara guna memotong rantai penyabaran covid-19 di Malinau yang semakin meningkat...

Follow Us