of

Jalur Perbatasan Malinau-KTT dipantau Petugas Gabungan 24 jam

Published 29 May 2020 15:32 By Admin Kaltara

Tana Tidung – Personil Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor bersama TNI- Polri dan Dinas Pehubungan melakukan pengecekan pengemudi kendaraan dijalur perbatasan antara Kabupaten Malinau dan Kabupaten Tana Tidung, Kamis  (28/5/2020).

Pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan masyarakat yang hendak bepergian keluar atau ke Kabupaten Malinau dalam keadaan sehat dan tanpa adanya Gejala Covid 19, sehingga dapat meminimalisir penyebaran covid 19 di Provinsi Kalimantan Utara. Selain itu, kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari penerapan PSBB di beberapa wilayah di Kaltara guna memotong rantai penyabaran covid-19 di Malinau yang semakin meningkat.

Kegiatan yang melibatkan satuan TNI Polri dan instansi pemerintahan ini dilaksanakan terus selama 24 jam. Petugas yang berjaga bergantian untuk maksimalkan penjagaan yang ada di perbatasan wilayah. Pemerintah mengharapkan dengan menekan masyarakat agar tidk bepergian diharapkan dapat mengurangi rantai penularan Covid-19.

Danki 4 Polopor Iptu Nur Sugiharto menyampaikan, “personel Brimob bersama Satuan Kewilayahan siap bertugas menjaga perbatasan sampai ada perintah lebih lanjut”. Ucapnya.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Tekan Peredaran Narkoba, Razia Gabungan kunjungi Cafe di Tarakan

04 March 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara ikut serta dalam kegiatan Cipta Kondisi Dalam Rangka Operasi Kepolisian Hiburan Kayan 2020 di Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Selasa, 03 Maret 2020. Guna mengantisipasi peredaran dan penyalah gunaan narkoba di tempat hiburan Polres Tarakan bersama dengan Instansi TNI Polri Kota Tarakan dan BNN Provinsi Kaltara menggelar razia gabungan di beberapa tempat hiburan yang ada di Kota Tarakan. Kali ini petugas gabungan menyinggahi Cafe dan Karaoke keluarga yang berada di Jl.Mulawarman Kelurahan Karang Anyar Pantai Kecamatan Tarakan Barat Kota Tarakan Kalimantan Utar...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Personil Brimob Kaltara Standby On Call Siaga Bencana

20 January 2020

Brimobpoldakaltara.com – Seluruh jajaran personel dari Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara, terus laksanakan siaga tanggap bencana di Posko SAR yang didirikan di masing-masing wilayah di Provinsi Kalimantan Utara, Senin, 20/01/2020. Sebelum dilaksanakan siaga di Posko SAR, para personil melaksanakan Apel siaga di Hari Minggu yang dipimpin oleh masing-masing Komandan Kompi (Kompi) sesuai petunjuk dan arahan dari Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara yang memerintahkan untuk selalu memonitor situasi disetiap wilayah apabila terjadi Bencana. Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sule...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Bagikan Masker, Patroli Brimob Ajak Warga Patuhi Protokol Kesehatan

05 November 2020

Tarakan  – Demi mengajak masyarakat untuk tetap waspada dan menghindari paparan Covid-19 Personel Satuan Brimob Polda Kaltara berparoli memberikan himbauan terkait protokol kesehatan di wilayah Kota Tarakan. Kamis (5/11/2020). Satbrimob Polda Kaltara sebagai salah satu garda terdepan dalam penanganan pandemi covid-19 terus bergerak menghimbau dan mengedukasi masyarakat untuk terus melaksanakan protokol kesehatan. Kegiatan ini juga sebagai upaya untuk menekan bertambahnya angka pasien covid yang ada di Provininsi Kaltara. Selain himbauan kegiatan patroli merupakan upaya Kepolisian dalam menjag...

Follow Us