of

Jalin Kemitraan, Brimob Kompi 4 Sambangi Tempat Wisata Pemancingan Ikan Di Kabupaten Malinau

Published 29 December 2019 15:40 By Admin Kaltara

Malinau – Sambangi tempat wisata pemancingan Di Kabupaten Malinau, tim Patmor Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara menjalin kemitraan serta menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat yang memiliki hoby memancing untuk mengisi waktu libur akhir tahun 2019, Minggu (29/12/19).

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengatakan giat sambang yang rutin dilakukan, disamping untuk menjalin kemitraan antara Polri dan warga masyarakat, juga untuk menyerap aspirasi dan informasi yang berkembang di masyarakat sehingga segala sesuatu dapat diantisipasi dalam kaitannya keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perggantian Tahun.  

“saya harapkan agar masyarakat senantiasa menjaga suasana kondusif di manapun berada, dalam hal ini adalah tempat wisata pemancingan, manfaatkan waktu libur dengan baik seperti menyalurkan hoby memancaing, jangan di gunakan untuk  hal yang negatif seperti perjudian dan miras”, ujar Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Selain itu, tim Patmor juga menghimbau untuk mewaspadai tindak curanmor di lingkungan  tempat pemancingan, agar masyarakat yang hadir di tempat pemancingan memarkir kendaraan ditempat yang telah disediakan serta terjangkau dari pengawasan.

 “Diharapkan dengan sambang yang di lakukan personil Brimob kepada pemilik pemancingan, akan semakin terjalin kemitraan timbal balik antara warga masyarakat dan Polri di wilayah Kabupaten Malinau,” tambah Dansat Brimob.

Makosat

Dansat Brimob Kaltara Hadiri Pengukuhan Kepala BI Provinsi Kaltara

17 February 2020

Tarakan – Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK menghadiri acara pengukuhan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Utara, Jumat, 14 Februari 2020. Acara pengukuhan dilaksanakan di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Utara Jalan mulawarman No. 123, Kecamatan Tarakan Barat, Kota Tarakan dan dihadiri oleh Gubernur Kaltara, H. Irianto lambrie, Kabinda Kaltara, Brigjen TNI Purwito Hadi., Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, Ketua DPRD provinsi Kaltara, Ibu Nirhayati Andris, Ketua majelis ulama Prov Kaltara, KH. Zainuddin Dalill...

Batalyon Pelopor

Dapur lapangan TNI-Polri Terus salurkan bantuan makanan jelang berbuka puasa

17 May 2020

Nunukan -  Kompi 3 Batalyon A Pelopor bersama satuan kewilayahan tak kenal lelah dengan terus menggelar dapur umum untuk membagikan makanan untuk berbuka puasa di wilayah Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. Sabtu , (16/05/2020). Sudah kesekian hari digelar, dapur lapangan TNI Polri terus beroperasi membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. Sinergitas TNI Polri Kabupaten Nunukan tak perlu diragukan lagi, pelaksanaan bhakti sosial dengan menggelar dapur lapangan dan membagikan makanan kepada masyarakat terus digencarkan di bulan ramadhan ini. Selain untuk meringankan beban masyarakat...

Makosat

Personil Satbrimob Hadiri Giat Rapat Koordinasi Di Mapolda Kaltara

04 February 2020

Tanjung Selor – 2 Personil Satbrimob Polda Kaltara atas nama Brigpol Yuda Dibrata personil Urkeu Subbagrenmin dan Briptu Denis Fisa Argo personil Seksi Logistik Satbrimob Polda Kaltara menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Pencocokan Dan Pemeriksaan Data Laporan Keuangan Semester II T.A.2019 di Command Center Polda Kaltara, Senin 03/02/2020. Kegiatan Rapat Koordinasi Pencocokan Dan Pemeriksaan Data Laporan Keuangan Semester II T.A.2019 dipimpin oleh Karo Logistik Polda Kaltara Kombes Pol Budi Suherman, SIK dan dihadiri oleh seluruh Satker pengemban fungsi keuangan dan logistik Polda Kaltara. K...

Follow Us