of

Hari Ketiga Pencarian Korban Laka Air KP. Kepodang Tim SAR Gabungan Belum Menemukan Titik Terang

Published 12 August 2020 20:02 By Admin Kaltara

Tarakan – Proses pencarian ABK Kp. Kepodang atas nama Bharatu Yoseph Arianto yang hilang sejak minggu belum menemukan titik terang. Tim SAR gabungan pun memperluas daerah pencarian hingga ke hilir masuk kedaerah tambak milik warga. Hari ini Rabu (12/08) Tim SAR gabungan juga meminta bantuan kepada unsur masyarakat bila mana menemukan korban ketiga.

Tidak tinggal diam Tim SAR dari Satbrimob Polda Kalimantan Utara terus mencari dari daerah awal terjadinya kecelakaan hingga daerah ditemukannya korban kedua. Dantim SAR Satbrimob Polda Kaltara Aipda Rudik Harianto menerangkan perncarian akan terus dilakukan normalnya hingga 7 hari. “hingga hari ini pencarian terus dilakukan sampai 7 hari kedepan,” jelasnya.

Hingga pukul 17.00 wita pencarian masih belum menemukan titik terang, sehingga seluruh anggota tim SAR gabungan kembali ke posko pencarian untuk melakukan briefing dan evaluasi terkait pencarian lanjutan esok hari. Update terakir korban kedua ditemukan meninggal dunia disekiar pulau Tibi, Mangkudulis.

Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol. Heri Sulesmono, S.I.K. menambahkan pencarian akan terus dilakukan secara maksimal hingga hari terakhir. “Tim SAR Brimob akan terus mendukung terus pencarian korban secara maksimal hingga hari terakhir dan dikembalikan kepada pihak keluarga,” tutupnya.

Batalyon Pelopor

Jaga stabilitas situasi menjelang Pilkada 2024, Batalyon A Pelopor laksanakan patroli Kamtibmas

01 November 2024

Personil Kompi 2 Batalyon A Pelopor Sat Brimob Polda Kaltara terus melaksanakan Patroli Kamtibmas dan cooling system sebagai bagian dari upaya meningkatkan kedekatan dengan masyarakat untuk menciptakan stabilitas situasi menjelang Pilkada 2024 di Provinsi Kalimantan Utara. Jumat (01/11/2024) Patroli tersebut dilakukan di berbagai lokasi strategis, terutama fasilitas umum dan tempat-tempat di mana masyarakat melakukan aktivitas sehari-hari di wilayah Kota Tarakan. Ditempat terpisah Plt Wadanyon A Pelopor AKP Taryono mengatakan Patroli Kamtibmas ini bertujuan untuk lebih mendekatkan diri dengan...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Peduli tempat ibadah, Brimob Kaltara Bersihkan Masjid

23 January 2020

Tarakan – Guna meningkatkan kwalitas Iman dan taqwa Personil Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan giat kebersihan di Masjid Al-Araf Makosat Brimob Polda Kaltara Kota Tarakan Kalimantan Utara, Kamis (23/1/20). Disela waktu Stanby Force, Personel satbrimob Polda Kaltara berinisiatif membersihkan lingkungan Masjid yang berada di Mako Satbrimob Polda Kaltara. Demi kenyamanan dalam pelaksanaan ibadah pembersian dilaksanakan meliputi halaman Masjid, tempat wudhu sampai dalam Masjid. Kegiatan ini rutin dilaksanakan mengingat Masjid merupakan tempat yang suci dan harus dijaga kebersihanya.  Sem...

Batalyon Pelopor

Brimob Himbau Warga Jika keluar Rumah Wajib Memakai Masker

20 April 2020

Bulungan – Untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19, Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara bersama TNI dan Pemda terus menghimbau masyarakat baik melalui media elektronik, medsos hingga himbauan spanduk, agar masyarakat memakai masker saat berada di luar rumah. Penggunaan masker tersebut menindaklanjuti instruksi pemerintah pusat, yang meminta masyarakat menggunakan masker saat berada di luar rumah. Sesuai dengan rekomendasi dari WHO sebagai upaya untuk mencegah atau memutus mata rantai penyebaran virus corona. “Mari kita, masyarakat Kabupaten Bulungan, jika ke...

Follow Us