of

Gerak cepat, Patmor Brimob datangi kebakaran

Published 25 March 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Personil Brimob Kaltara datangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) Kebakaran di Jalan Celebes Rt 53 Kelurahan Karang Anyar , Kota Tarakan. Minggu (22/03/2020).


Tim Patmor yang dipimpin oleh Aipda muzamil, bergerak cepat mendengar informasi terjadi kebaran disebuah rumah di Jalan Celebes Rt 53 Kelurahan Karang Anyar , Kota Tarakan. Petugas Pemadam Kebakaran dan masyarakat sudah berada di TKP memadamkan api yang semakin membesar. Menurut Informasi salah seorang warga melihat kobaran api yang sudah membesar dari dalam rumah yang menjadi gudang penyimpanan elektronik tersebut.

Belum diketahui pasti penyebab kebaran yang terjadi di gudang tersebut. Lokasi gudang yang tertutup membuat petugas dan warga kesulitan memadamkan api. Sebagian besar barang dari plastik menyebabkan api cepat membesar. Kejadian ini masih akan diselidiki lebih lanjut apa yang menjadi penyebab pasti terjadinya kebakaran. Upaya dari petugas dan warga dapat memadamkan api dengan cepat sehingga tidak merembet di sekitar rumah disekitar. Anggota Brimob yang berada di TKP turut membantu mengamankan lokasi, mengatur lalu lintas, menghimbau warga masyarakat untuk berhati-hati, dan turut membantu memadamkan kebakaran.

Sementara Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengatakan, “Kami menggerakkan Patroli Brimob sebagai quick respon Satbrimob Polda Kaltara mengamankan setiap kejadian di Kota Tarakan ,” jelas Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Batalyon Pelopor

Patmor Kompi 2 Memantau Situasi Wilayah Karang Balik dalam Pandemi Covid 19

25 April 2020

Tarakan  – Guna menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Kota Tarakan, negara wajib hadir di tengah tengah masyarakat dalam berikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh warga negara Indonesia, terutama menyikapi sutuasi saat ini. Kegiatan patroli itulah yang terus dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang berkedudukan di Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Tim Patmor Kompi 2 melaksanakan pemantauan di Wilayah Karang Balik Kota Tarakan Kaltara. Jum’at, (24/4/2020). Penerapan PSBB di Kota Tarakan mengharuskan warganya untuk tetap tenang dan ...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Brimob Kunjungi Tempat Ibadah Dalam Perayaan Natal Guna Berikan Himbauan Prokes

26 December 2020

Tarakan - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dalam perayaan natal 2020, Tim patmor Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan Patroli protokol kesehatan di wilayah hukum Kota Tarakan. Jum’at (25/12/2020). Patroli Kali ini personel Brimob yang dipimpin oleh Bripka Agus melaksanakan patroli kamtibmas di hari besar keagamaan umat Nasrani. Kegiatan patroli di pusatkan di tempat ibadah yang digunakan dalam perayaan Natal di Kota Tarakan. Dengan terus mengedepankan sikap humanis,  tim patmor memberikan himbauan untuk menerapkan social distancing maupun psycal distancing dan  men...

Batalyon Pelopor

Patmor Brimob Kompi 2 berikan pemahaman terkait himbauan Social Distancing

19 March 2020

Tarakan - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman, nayaman dan kondusif, Tim patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli Malam menyambangi warga di malam hari dan memerikan himbauan terkait Kamtibmas dan informasi terkini di wilayah hukum Kota Tarakan. Rabu (18/03/2020). Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Aipoda Muzamil melaksanakan patroli ke wilayah Sekitar Jalan Mulawarman Kota Tarakan, serta menghampiri kerumunan remaja dan warga yang sedang melakukan aktivitas diluar rumah pada malam hari. Terlihat masyarakat tersebut masih berada diluar rumah dan be...

Follow Us