of

Danyon A Pelopor Pimpin Upacara Sertijab Danki

Published 09 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan - Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara pimpin upacara sertijab Danki jajaran Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara di Mako Satbrimob Polda Kaltara, Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Kamis (09/01/2020).

Upacara yang diselenggarakan di Mako Satbrimob Polda Kaltara sekitar pukul 08.30 Wita tersebut berjalan dengan lancar dan tertib, bertindak sebagai Inspektur Upacara Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K. dan bertindak sebagai Komandan Upacara Wadansubden 1 Detasemen Gegana Ipda Anggit Ilham Pratama, S.Tr.K.

AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K. menyampaikan bahwasanya peralihan tugas dan jabatan merupakan bagian dari mekanisme organisasi yang dilaksanakan secara teratur, terencana dan berkesinambungan dengan tujuan untuk mendayagunakan kemampuan SDM secara optimal dengan menempatkan anggota yang tepat pada posisi yang tepat,” kata Danyon A Pelopor.

“Selain itu, mutasi ini juga sebagai bentuk apresiasi kinerja personel dari Satuan Brimob Polda Kaltara yang memiliki arti penting dalam dinamika kehidupan organisasi Satuan Brimob Polda Kaltara khususnya di Batalyon A Pelopor dalam upaya peningkatan kualitas pelaksanaan kinerja organisasi,” ungkap AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K..

“Disamping itu semua, mutasi ini juga merupakan proses regenerasi kepemimpinan dan wujud promosi bagi personel yang telah dinilai oleh Pimpinan Satuan Organisasi karena dinilai telah mampu melaksanakan tugasnya dengan baik atas dedikasi, kinerja dan pengabdian yang tinggi dalam mengukir prestasi kerja,” tambah AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K.

 

Pelaksanaan serah terima jabatan Danki tersebut berdasarkan Surat Perintah Dansat Brimob Polda Kaltara nomor : Sprin/588/XII/KEP./2019 tanggal 23 Desember 2019 perihal mutasi personel dari jabatan lama ke jabatan baru yang mana diantaranya Ipda Edison, SH dari Danki 1 Batalyon A diangkat menjadi Danki 3 Batalyon A Pelopor, sedangkan untuk Iptu M. Nur Sugiharto dari Danki 2 Batalyon A Pelopor diangkat menjadi Danki 4 Batalyon A Pelopor, Iptu Budi Utomo dari Danki 3 Batalyon A Pelopor diangkat menjadi Danki 1 Batalyon A Pelopor, Iptu Made Wardita dari Danki 4 Batalyon A Pelopor diangkat menjadi PS. Kasiyanma Satbrimob Polda Kaltara, dan Ipda Didi Mulyadi dari PS. Pasiops Batalyon A Pelopor diangkat menjadi Danki 2 Batalyon A Pelopor.

Sementara itu Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, S.I.K. menagatakan bahwa, “Saya atas nama mewakili keluarga besar Satbrimob Polda Kaltara mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada pejabat lama dan besar harapan saya kepada pejabat yang baru agar cepat beradaptasi serta mampu menjalankan program-program dari pejabat lama serta bisa menciptakan terobosan baru guna memajukan organisasi Satuan Brimob Polda Kaltara yang lebih baik kedepannya,” harap Kombes Pol Heri Sulesmono, S.I.K..

Makosat

Satuan Brimob Polda Kaltara Bersama Dengan Komunitas Wahana Pendidikan Perbatasan (WPP) Berikan Bantuan Kepada Keluarga Kurang Mampu

26 January 2025

Tarakan - Sebagai upaya dukungan moril kepada Masyarakat kurang mampu Satuan Brimob Polda Kaltara bekerja sama dengang Wahana Pendidikan Perbatasan Memberikan bantuan kepada keluarga kurang mampu yang berada di Wilayah Selumit Pantai Kota Tarakan. Minggu (26/01).   Kegitan ini di pimpin oleh Ipda Munir selaku Danki 1 Batalyon B Pelopor dan Akp Berlin Selaku Pendiri dan ketua Wahana Pendidikan Perbatasan. Pada Kegitan ini Satbrimob Polda Kaltara memberikan bantuan paket sembako dan alat tulis kepada satu keluarga yang terdiri dari 11 anak sekaligus mengankat mereka menjadi anak asuh Brimob. Den...

Detasemen Gegana

Den Gegana Laksanakan Patroli Dan Mengedukasi Penumpang Speedboat Di Pelabuhan Tengkayu Kota Tarakan

27 June 2020

Tarakan  - Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Detasemen Gegana melaksanakan patroli memberikan himbauan dan mengedukasi penumpang speedboat tentang Covid-19 di pelauhan Tengkayu di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Sabtu (27/06/2020). Dibawah pimpinan Aipda Windra Irwanto, Patroli Detasemen Gegana Kota Tarakan memantau situasi dan kondusifitas di pelabuhan Tengkayu Kota Tarakan. Saat ini penerapan New Normal  sudah berjalan dari sebulan yang lalu, Pelabuhan dan dermaga yang menjadi jalur akses masuk Kota Tarakan ini harus diawasi secara ketat dan memberikan himbauan untuk melaksanakan protokol ...

Batalyon Pelopor

Jahit Masker Kain Sendiri, Inilah Upaya Bhayangkari Kompi 3 Untuk Lawan Corona

08 April 2020

Nunukan – Di tengah masifnya penyebaran virus corona atau Covid-19, sejumlah wilayah kesulitan untuk mendapatkan Alat Pelindung Diri (APD), terutama masker. Padahal masker menjadi salah satu alat pelindung dari Covid-19. Menyikapi hal tersebut, Bhayangkari Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor memiliki ide kreatif yakni dengan membuat masker kain. Dengan memanfaatkan waktu “Work From Home” yang dicanangkan Pemerintah, Bhayangkari Kompi 3 berinisiatif membuat masker sendiri dengan bahan bahan kain. Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK melalui PS. Danki 3 Ipda Edison, SH mengatakan bahwa ...

Follow Us