of

Bripka Margus Dan Tim Kawal Pendistribusian Uang Rupiah Ke Daerah Terpencil

Published 13 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Berdasarkan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) antara Bank Indonesia dan Polri yang berisi meliputi pengawalan pengangkutan uang rupiah, penanggulangan tindak pidana pemalsuan uang, penanggulangan tindak pidana perbankan, serta layanan kas di kepulauan terpencil, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Utara meminta bantuan dari personel Brimob untuk melaksanakan pengawalan uang kas titipan ke daerah-daerah terpencil di Provinsi Kalimantan Utara.

Dalam pengawalan kas keliling kali ini (13/12) yang bertujuan ke Kecamatan Sebuku Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Bank Indonesia Perwakilan Kaltara di kawal oleh 5 personel Satbrimob Polda Kaltara yang dipimpin oleh Bripka Margus Ribut. Selain mengawal uang kas keliling, personel juga turut mengawal pegawai dari Bank Indonesia dalam perjalanannya. Perjalanan dari Kota Tarakan ke kecamatan Sebuku Kabupaten Nunukan memerlukan waktu kurang lebih 4 sampai 5 jam ditempuh dengan jalur laut  menggunakan speed.

Dalam melaksanakan pengawalan, personil Satbrimob Polda Kaltara selalu memperhatikan pesan dari Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK agar dalam pelaksanaan Pengawalan harus tetap melekat selalu waspada terhadap situasi sekitar baik pada saat hendak berangkat, di perjalanan dan sampainya kembali lagi ke Kota Tarakan. “Saya mengingatkan agar anggota selalu waspada diperjalanan dari berangkat hingga kembali ke Kota Tarakan” Jelas Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Dansat Brimob juga berharap dengan pengamanan dari personel Brimob Kaltara dapat membantu Perwakilan Bank Indonesia Kaltara dalam pendistribusian uang di seluruh wilayah provinsi Kaltara bejalan dengan aman dan lancer. “Saya berharap, dengan adanya pengamanan dari anggota Brimob Kaltara dapat membantu kelancaran distribusi uang di wilayah Kaltara” Tambah Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Patroli Brimob Berikan Himbauan Protokol Kesehatan dan Bahaya Hoax Dengan Berdialog

20 October 2020

Tarakan  – Satgas Aman Nusa II Satbrimob Polda Kaltara terus memberikan himbauan kepada seluruh lapisan mayarakat agar terus terhindar dari paparan Covid-19. Selasa (20/10/2020). Patroli himbauan merupakan upaya Kepolisian termasuk Brimob Nusantara dalam penanggulangan wabah pandemi Covid-19. Satbrimob Polda Kaltara terus berupaya membimbing masyarakat untuk menerapkan hidup sehat dengan selalu menerapkan protokol kesehatan  bagi masyarakat Kalimantan Utara. Melalui Patroli Motor Satbrimob Polda Kaltara mengunjungi beberapa titik keramaian  berkumpulnya masyarakat  yang sedang melaksanakan ke...

Batalyon Pelopor

Patroli Dialogis Brimob Kaltara Ajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan

25 August 2020

Tarakan  – Satgas Aman Nusa II Batalyon A Pelopor laksanakan patroli dialogis, memberikan himbauan kepada masyarakat dalam adaptasi kebiasaan baru di Kota Tarakan. Selasa (25/08/2020). Satgas Aman Nusa II yang dilaksanakan oleh jajaran Brimob Nusantara sebagai upaya penanggulangan wabah pandemi Covid-19. Satbrimob Polda Kaltara terus berupaya membimbing masyarakat untuk menerapkan hidup sehat dengan selalu menerapkan protokol kesehatan. Melalui Patroli Motor Personel Batalyon A Pelopor mengunjungi beberapa titik keramaian  berkumpulnya masyarakat  untuk mensosialisasikan adaptasi kebiasaan b...

Batalyon Pelopor

Petugas Gabungan periksa Jama’ah Sholat Jum’at untuk ikuti protokol kesehatan.

12 June 2020

Tarakan  – Petugas Gabungan Covid-19 yang terdiri dari TNI-Polri laksanaan pemeriksaan jamaah ibadah sholat jum’at untuk mematuhi protokol kesehatan. Jum’at (12/6/2020). Penerapan New Normal untuk memulihkan kondisi perkenomian masyarakat di Kota Tarakan sudah mulai dilaksanakan secara perlahan. Beberapa kegiatan Masyarakat mulai dari Perdagan dan peribadahan sudah mulai dilaksanakan.  Namun dibalik pelaksanaan New Normal tersebut tetap diawasi dalam pelaksanaannya, harus ada kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang berlaku guna menghindari paparan Covid-19. Untuk itu In...

Follow Us