of

Brimob Kaltara Serahkan Bantuan Kepada Korban Tanah Longsor Kota Tarakan

Published 28 September 2020 18:02 By Admin Kaltara

Tarakan – Menyikapi bencana yang terjadi pada Senin dini hari Satbrimob Polda Kaltara serahkan bantuan sosial kepada Korban bencana. Senin, (28/9/2020).

Bencana yang terjadi akibat derasnya curah hujan sejak minggu malam merenggut Korban jiwa. Setidaknya terdapat 3 Titik longsor yang terjadi dalam waktu hampir bersamaan. TNI Polri dan pemerintahan bergerak cepat dalam menangani kejadian tersebut. Mulai dari evakuasi serta penanganan dampak bencana yang ditimbulkan dapat segera di tangani.

 Kali ini Satuan Brimob Polda Kaltara menyalurkan bantuannya kepada Korban bencana yang berada di Kelurahan Kampung Satu Skip Tarakan Tengah Kota Tarakan. Dengan menggunakan kendaraan dinas R4 personel yang dipimpin Kasubbagrenmin Satbrimob Polda Kaltara Iptu Taryono menyalurkan bantuan sosial menuju rumah duka.

Dalam kegiatan tersebut juga ditemui rombongan Walikota Tarakan bersama unsur Forkopimda Tarakan yang sedang meninjau lokasi  kejadian. Dengan adanya bantuan yang diberikan Satbrimob Polda Kaltara, diharapkan dapat meringankan beban keluarga korban yang ditinggalkan. Selain itu Satbrimob juga berkoordinasi dengan pihak terkait lainya dalam evakuasi lanjutan dan pembersihan lokasi longsor jika sudah dilakukan olah TKP di beberapa titik bencana.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol. Heri Sulesmono, SIK. menyampaikan turut berduka cita kepada kepada korban bencana tanah longsor di Kota Tarakan. “saya mengucapkan turut berduka cita sedalam dalamnya kepada korban bencana tanah longsor, semoga bantuan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana dan  Kota Tarakan dijauhkan dari bencana-bencana lainya,” ucapnya.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Latihan Scuba Diving Resmi Dibuka, Guna Tingkatkan Kemampuan Personel Brimob Kaltara

03 March 2021

Tarakan – Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Muhajir, SIK, M.H.  resmi membuka pelatihan Scuba Diving bagi Personil Satbrimob Polda Kaltara. (3/3/2021). Demi meningkatkan profesionalitas serta kemampuan personel, Satuan Brimob Polda Kaltara menggelar pelatihan Scuba Diving bagi para personelnya. Kegiatan ini merupakan latihan peningkatan kemampuan personel yang mana dapat menunjang dalam pelaksaan tugas yang dihadapi. Materi latihan ini dirasa perlu mengingat tantangan tugas Korps Brimob tidak hanya di darat tetapi juga di air dan lokasi lainnya yang tak terduga. Selain itu penti...

Makosat

Cegah Covid 19, Brimob Kaltara Pelopori Warga Untuk Hidup Sehat

13 March 2020

Tarakan – Virus corona merupakan penyakit yang kini menjadi perhatian dunia yang mana telah membuat banyak masyarakat resah. Hari ini, Personil Satbrimob Polda Kalimantan Utara yang dipimpin langsung oleh Dansat Brimob Polda Kaltara, Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK melaksanakan kegiatan pembagian masker gratis dan sosialisasi kesehatan dengan cuci tangan memakai sabun dan antiseptic kepada masyarakat yang baru datang dari luar Tarakan di lokasi Kedatangan Bandara International Juwata Tarakan, untuk mencegah masuknya virus Corona di Kota Tarakan, Jumat, 13/02/2020. Seperti yang kita keta...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

1 Regu Brimob Kembali Diturunkan Laksanakan Pemakaman Jenazah Pasien Covid-19

04 December 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara kembali melaksanakan  pemakaman jenazah pasien covid-19 di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Jum’at (04/12/2020). Semakin bertambahnya jumlah pasien covid -19 akhir-akhir ini membuat gugus tugas terus disibukkan dalam menangani wabah ini. Satbrimob Polda Kaltara sebagai garda terdepan penanganan pandemi covid-19 juga terus melakukan upaya penanganan dini serta membantu pemerintah menangani dampak pandemi. Dalam situasi ini perlunya kesiap siagaan dari instansi terkait penanganan covid-19 di wilayah Kaltara. Sebagai bentuk kesiapan, Kasi Kesjas berkoordinasi deng...

Follow Us