of

Brimob Kaltara bantu makamkan jenazah PDP di Kota Tarakan

Published 19 May 2020 07:30 By Admin Kaltara

Tarakan – Personel Satbrimob Polda Kaltara bantu makamkan jenazah PDP (pasien dalam pemantauan) yang di rawat di RSUD Kota Tarakan. Senin (18/05/2020).

Jumlah Kasus positif covid-19 kalimantan utara yang terus meningkat, hingga saat ini telah menyentuh angka 150 kasus. Dalam situasi ini perlunya kesiap siagaan dari instansi terkait dalam penganganannya. Mulai dari perawatan, pendataan hingga ke pemakaman. Dalam hal ini tim gugus tugas penanganan covid-19 Kota Tarakan telah berkoorinasi dengan instansi terkai sebagai garda terdepan, salah satunya yaitu Satbrimob Polda Kaltara. Kali ini Satbrimob Polda Kaltara mendapat tugas memakamkan jenazah dari tim gugus tugas yang telah berkoordinasi dengan Kasi Kesjas Satbrimob Polda Kaltara Aiptu Ahmad Faisal Lubis.

Pelaksanaan kegiatan dimulai pada pukul 21.00 WITA, di Kantor kecamatan Tarakan Utara sebagai titik kumpul. Selanjutnya personel menggunakan perlengkapan APD sesuai dengan standar keamanan dan dipandu oleh tim kesehatan Kota Tarakan. Tim Pemakaman dari satbrimob Polda Kaltara ini berjumlah 10 personel yang dipimpin oleh Aipda Rudik. Jenazah PDP Covid-19 yang telah tiba dari RSUD Kota Tarakan Langsung dimakamkan di pemakaman khusus Covid-19 Juwata Laut Kota Tarakan. Usai Kegiatan Personel yang tergabung dalam pemakaman jenazah langsung di sterilkan  dengan cairan dekontaminasi, termasuk kendaraan dan peralatan yang telah digunakan.

Ditemui di Mako Satbrimob Polda Kaltara, Dansat Brimob Kombes Pol. Heri Sulesmono, S.I.K. menjelaskan bahwa Satbrimob Polda Kaltara sudah menyiapkan tim khusus untuk melaksanakan pemakaman pasien Covid -19 dalam rangka membantu menangani pandemi Covid-19. “Satbrimob Polda Kaltara sudah menyiapkan Tim Khusus untuk melaksanakan pemakaman pasien Covid-19 guna membantu pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19”, Tegasnya.

Ia menambahkan bahwa Polri sebagai garda terdepan selalu siap sedia membantu Tim Gugus Tugas penanganan percepatan Covid-19. “Polri sebagai salah satu garda terdepan selalu siap sedia membantu Tim Gugus Tugas Penanganan Percepatan Covid-19 di wilayah Kaltara”. tambahnya

Batalyon Pelopor

Jajaran Satbrimob Polda Kaltara Ikuti Upacara secara Virtual di masing-masing wilayah

01 July 2020

Tarakan – Pelaksanaan Upacara Hari Bhayangkara diikuti oleh seluruh Jajaran Polda Kaltara secara virtual di masing-masing wilayah. Rabu (01/07/2020) Perayaan upacara Hari Bhayangkara yang tak seperti tahun-tahun sebelumnya tetap dilaksanakan oleh seluruh jajaran Kepolisian yang berada di Kalimantan Utara. Kegiatan yang sarat makna ini merupakan rangkaian dari perayaan Hari bhayangkara yang dilaksanakan Polda Kaltara ditengah Masa Pandemi. Kegiatan ini dilaksanakan di masing masing Mako Polres yang berada di Tarakan, Nunukan dan Malinau secara virtual. Demi menjalankan protokol kesehatan, perk...

Batalyon Pelopor

Brimob Malinau Salurkan Bantuan Polri Peduli Covid-19 kepada Masyarakat Pelosok

16 June 2020

Malinau – Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara kembali Salurkan bantuan paket sembako Polri Peduli Covid-19 kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di Kabupaten Malinau Kalimantan Utara. Selasa (16/06/2020). Kabupaten Malinau merupakan salah satu daerah di Provinsi Kaltara yang terdampak pandemi covid-19, meskipun populasi penduduknya belum sepadat daerah lainnya kabupaten ini mencatat 33 pasien positif corona. Akibat wabah ini berbagai dampak dirasakan masyarakat terutama dari segi ekonomi. Menyikapi hal tersebut Polri terus berusaha mambantu lewat berbagai kegiatan sosial un...

Batalyon Pelopor

Brimob Bersama Satwil Terus Jaga Perbatasan Wilayah Dalam Penerapan New Normal

10 June 2020

Tana Tidung – Personil Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor bersama Satuan Kewilayahan menjaga ketat dijalur perbatasan antara Kabupaten Malinau dan Kabupaten Tana Tidung. Selasa (09/06/2020). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan masyarakat yang hendak bepergian keluar masuk Kabupaten Malinau dalam keadaan sehat dan tanpa adanya Gejala Covid 19, sehingga dapat meminimalisir penyebaran covid 19 di Provinsi Kalimantan Utara. Selain itu, kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari penerapan PSBB yang belum berakir serta Persiapan New Normal yang akan dilaksanakan di beberapa wilayah di Kaltara guna ...

Follow Us