of

Brimob Kaltara ajak Pelajar mengenal Tugas dan Fungsi Brimob

Published 04 February 2020 06:00 By Admin Kaltara

Bulungan  – Personel Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara mengajak Siswa pelajar mengikuti pembinaan dan mengenal Satuan Fungsi Brimob di Mako Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara Kabupaten Bulungan Kaltara. Minggu (02/02/2020).

Kegiatan pembinaan para pelajar Kabupaten Bulungan ini merupakan wujud kerjasama yang dilaksanakan Kompi 1 Batalyon A Pelopor dengan lembaga pendidikan di wilayah Bulungan. Siswa Siswi pelajar yang turut serta merupakan binaan PT. Pesona Khatulistiwa Nusantara. Kegiatan yang dimulai pada pukul 08.00 Wita ini di maksudkan untuk menambah ilmu pengetahuan para pelajar dan memberikan pemahaman terhadap tugas dan fungsi Kepolisian terutama Brimob Polri. Dalam penyampaian materinya diberikan langsung oleh Danki 1 Batalyon A Pelopor, Iptu Budi Utomo serta dibantu oleh personel lainya. Tidak hanya materi tentang kepolisian, tetapi para pelajar juga diberikan pelajaran moril dan pembianaan mental. Diharapkan dengan adanya pembinaan yang dilaksanakan oleh personel Brimob bisa menambah pengetahuan Pelajar serta menjadi pribadi yang tertib dalam bersosial dan patuh hukum.

Komandan Batalyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Praseyo, SIK. Menjelaskan bahwa Batalyon A Pelopor sangat senang dengan kehadiran pelajar dan diharapkan bisa menambahkan semangat dalam menuntut ilmu, “Kami senang sekali dengan kunjungan ini, diharapkan bisa menambah semangat para pelajar dalam menuntut ilmu.,” AKBP Irwan Yuli, SIK.

Ditemui di tempat berbeda Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol. Heri Sulesmono, SIK. Mengharapkan bahwa kegiatan positif ini harus diteruskan untuk membina generasi muda menjadi generasi yang unggul. “Saya berharap kegiatan positif ini bisa dilanjutkan guna membina generasi muda Indonesia yang unggul.” Pungkasnya.

Detasemen Gegana

Ajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan, Den Gegana Kembali Laksanakan Patroli Himbauan

05 August 2020

Tarakan  – Satgas Aman Nusa II Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara laksanakan patroli himbauan kepada masyarakat dalam adaptasi kebiasaan baru di Kota Tarakan. Rabu (05/08/2020). Satgas Aman Nusa II yang dilaksanakan oleh jajaran Brimob Nusantara sebagai upaya penanggulangan wabah pandemi Covid-19. Satbrimob Polda Kaltara terus berupaya membimbing masyarakat untuk menerapkan hidup sehat dengan selalu menerapkan protokol kesehatan. Melalui Patroli Motor Personel Detasemen Gegana mengunjungi beberapa tempat berkumpulnya masyarakat  untuk mensosialisasikan adaptasi kebiasaan baru. Satu Regu...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Intensifkan Pengamanan Objek Wisata, Brimob Kaltara Sambangi Baloy Rumah Adat

30 December 2019

Tarakan – Menjelang pergantian Tahun 2019 ke 2020, anggota Brimob Kompi 2 meningkatkan patroli di kawasan obyek wisata di Kota Tarakan. Seperti pada hari Senin (30/12/2019) kali ini Tim Patmor Brimob dibawah pimpinan Bripka Suparjo menyambangi Baloy Rumah Adat Tidung yang berada di wilayah Telaga Keramat, Kota Tarakan. Nampak anggota Brimob sedang melakukan kegiatan patroli sambang dengan berdialog bersama pengurus rumah adat. Dalam kesempatan ini Bripka Suparjo besera tim tidak bosan-bosannya memberikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas kepada pengurus rumah adat agar selalu waspada dan berh...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Patroli Brimob Mengajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan Di Sarana Transportasi

17 November 2020

Tarakan  - Patroli motor Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan patroli memantau situasi dan sosialisasikan protokol kesehatan di objek vital seperti pelabuhan dan bandara. Selasa  (17/11/2020). Banyaknya obyek vital di kota ini seperti sarana transportasi yang merhatian terutama dari segi pelaksanaan protokol kesehatan. Kota Tarakan juga merupakan Jalur  transit dan gerbang masuk provinsi Kalimantan Utara. Pada masa pandemi, prosedur protokol kesehatan juga masih diperketat untuk menekan penyebaran di wilayah Kaltara. Menyikapi  kondisi tersebut Satbrimob Polda Kaltara yang tergabung dalam satg...

Follow Us